Kamis, 06 Juni 2013
Liburan Yang Merugikan
Posted on 6/06/2013 10:41:00 AM by daniss
Di kampus saya kuliah mempunyai hal unik disetiap UTS maupun UAS. Apabila dikampus lain UTS dan UAS mereka pasti sangat tegang karena Ujian mereka dilaksakan dengan waktu yang padat, misalkan sekarang ujian mungkin besok ada ujian lagi atau bahkan dihari itu ada ujian yang lebih dari satu mata kuliah. Tetapi berbeda dengan di kampus saya, di kampus saya setiap UTS dan UAS itu dilaksanakan dalam waktu sebulan, dan tidak mungkin dalam waktu sebulan itu digunakan untuk ujian karena setiap semester hanya ada kurang lebih 6 sampai 8 matakuliah, alhasil akan banyak sekali waktu yang tidak dipakai untuk ujian. Di waktu senggang itu pasti kuliah akan libur.
Biasanya setiap orang kalau liburan itu pasti menyenangkan, tapi berbeda dengan saya, saya masih mahasiswa yang biasa dikasih orang tua uang jajan harian, jadi kalau liburan itu terasa sangat merugikan karena uang jajan berkurang bahkan tidak mendapat uang sama sekali, begini lah apesnya kalau masih mengharapkan uang jajan dari orang tua. Ingin sekali rasanya untuk cepat-cepat lulus agar mempunyai uang sendiri.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
No Response to "Liburan Yang Merugikan"
Leave A Reply