Sabtu, 08 Oktober 2011
wpa_supplicant di Backtrack (cara baru)
Posted on 10/08/2011 04:44:00 PM by daniss
wpa_supplicant adalah software yang digunakan untuk menyambungkan laptop/client ke AP yang bertipe WPA/WPA2 dengan menggunakan console.
setiingan wpa_supplicant yang sebelumnya lumayan rumit buat di hapal. saya menemukan cara yang lebih mudah untuk menjalankan wpa_supplicant.
setiingan ini lebih mudah dari yang kemarin sudah dicoba.
sebelumnya kita sudah harus mengetahui apa nama AP,jenis AP itu yang pasti WPA/WPA2, dan mengetahui password AP.
caranya gampang ternyata,cuma tinggal menambahkan perintah wpa_passphrase
disini mengambil contoh menggunakan AP dengan nama(ssid) rndc.or.id, misalkan dengan passwordnya "passwordap"
- root@bt:~# wpa_passphrase "rndc.or.id" passwordap
nanti akan muncul tulisan seperti ini
network={
ssid="rndc.or.id"
#psk="passwordap"
psk=abedee7bb388e4ee00ff642060237a116f4d61be10693a88569920ba2ca2a637
}
ya sebenarnya sih ini cuma untuk cara cepatnya atau cara cepat agar tidak perlu lagi mengetiknya sendiri di wpa_supplicant.conf
kemudian tuliskan di console seperti ini,
- root@bt:~# wpa_passphrase "cendrawasih" password > /etc/wpa_supplicant/wpa_supplicant.conf
dengan maksud agar hasil dari yang diatas dimasukkan kedalam wpa_supplicant.conf.
kalau sudah semua wpa_supplicant tinggal dijalankan dengan perintah:
- root@bt:~# wpa_supplicant -B w -i wlan0 -c /etc/wpa_supplicant/wpa_supplicant.conf
Keterangan :
-B = daemon berjalan secara background
-i = interface yang digunakan
-c = file konfigurasi
setelah dijalankan wpa_supplicant, dilanjutkan dengan setiing IP, bisa secara manual atau dengan cara dhclient saja.
root@bt:~# dhclient wlan0
kalau sudah dapat IP, dicoba deh sudah terkoneksi atau belum.
berkat nyoba-nyoba bareng sama http://mahisaajy.blogspot.com/, jadi bisa deh cara cepatnya. makasih ya kaka ajy udah mau nyoba bareng-bareng.
^_*
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
2 Response to "wpa_supplicant di Backtrack (cara baru)"
wah kok itu ada nama saya kaka. jadi malu nih. =P
asik deh kaka ajy sarmag
Leave A Reply